Makassar Mulai Terapkan Makan Bergizi Gratis, Siswa: Bisa Hemat Uang Jajan
CELEBESMEDIA.ID, Makassar - Makassar mulai menerapkan program Makan Bergizi Gratis (MBG) per hari ini, Senin (6/1/2025).
Ada 10 sekolah yang menjadi percontohan Makan Bergizi Gratis yakni SMPN 17 dan SMAN 10 di Kecamatan Manggala; SDN Cendrawasih, SDI Sambung Jawa, SMPN 1, dan SMA 3 di Kecamatan Mamajang; serta KB-TKIT Wihdatul Ummah, SDI Tamajene, SDI tamamaung IV, dan SMPN 23 Makassar di Kecamatan Panakkukang.
Adapun pendistribusian MBG ini dilakukan di siang hari. Bedasarkan Pantauan Tim CELEBESMEDIA.ID, untuk SMP didistribusikan pada pukul 11.00 WITA sedangkan untuk SMA didistribusikan pada pukul 12.00 WITA.
Tampak pendistribusian MBG ini diangkut dari lokasi Dapur Satuan Pelayanan Pemenuhan Gizi (SPPG) menggunakan mobil box menuju sekolah-sekolah.
MBG ini disalurkan menggunakan box makanan Stainless Steel (Baja Nirkarat), yang terdiri dari beberapa sekat didalamnya, terdiri dari sekat untuk nasi, lauk, sayur, dan buah.
Untuk menu makanan yang didistribusikan hari ini berupa nasi putih, sayur capcay, ayam goreng krsipi, dan pisang ambon.
Para pelajar yang telah mencicipi MBG perdana tersebut menyambut baik karena sebagian diantaranya merasa bahwa program MBG ini membantu mereka untuk mengurangi uang jajan setiap ke sekolah.
"Kalau saya sih, cukup ji porsinya, nda perlu mi juga bawa uang jajan, mungkin dari makan gratis pun sudah kenyang sekali, nda perlu lagi bawa uang jajan," ujar salah satu siswa SMAN 10 Makassar, Andi M Dzaki Insyirah.
Mereka pun menambahkan bahwa MBG ini baik secara porsi maupun gizi serta nutrisinya, terbilang sudah cukup terpenuhi.
"Saya turut bahagia, karena program nya sudah berjalan, saya juga sama teman-teman merasa makanan tersebut sudah tercukupi karena sudah lengkap dengan lauk, nasi dan juga sayurnya yang juga lengkap dengan nutrisi tersendiri," ucap salah seorang siswi SMAN 10 Makassar, Faika.
Berdasarkan informasi dari Badan Gizi Nasional, 1 porsi menu Makan Bergizi Gratis ini mengandung karbohidrat 71,6 gram, lemak 42,3 gram, protein 28,1 gram dan jumlah energi total yaitu 778,6 kilokalori. Semua itu didapatkan dengan harga Rp10.000 per porsi.