Google Doodle Hari Ini Hadirkan Animasi Hari Perempuan Internasional
CELEBESMEDIA.ID, Makassar – Setiap tanggal 8 Maret 2023
dunia memperingati hari Perempuan Internasional atau Internasional Women's Day (IWD).
Google doodle pun memperingatinya dengan membuat animasi unik yang didominasi
warna ungu.
Dalam animasi tersebut ada beragam profesi perempuan yang
ditunjukkan. Mulai dari orator hingga dokter. Ada juga animasi dua orang
perempuan yang memberikan susu bayinya serta sekelompok perempuanyang berunjuk
rasa memperjuangan hak – haknya.
Awalnya Hari Perempuan Internasional diperingati sebagai
hari aksi untuk memperjuangkan hak-hak perempuan. Antara lain hak memilih, hak
bekerja, dan hak atas pendidikan.
Seiring waktu, Hari Perempuan Internasional dijadikan
momentum kampanye berbagai isu yang dihadapi oleh perempuan di seluruh dunia.
Mengutip laman resmi PBB, awalnya hari perempuan ditetapkan
pada 28 Februari 2023 bertepatan dengan unjuk rasa pekerja pakaian yang terjadi
pada tahun 1908 di New York. Inilah yang menjadi cikal bakal lahirnya Internasional Women's Day atau Hari Perempuan Internasional.
Dua tahun setelah Hari Perempuan Nasional dicetuskan,
Konferensi Internasional Perempuan di Denmark mengusulkan 8 Maret. Tanggal
tersebut dipilih untuk memeringati aksi mogok kerja pada 1909 di New York City.
Perayaan Hari Perempuan Internasional pertama tercatat di
Austria, Denmark, Jerman, dan Swiss pada 8 Maret 1911.