Banjir Soppeng, Jalan Poros Soppeng - Sidrap Tidak Bisa Dilewati

Banjir Soppeng - (screenshot video amatir)

CELEBESMEDIA.ID, Makassar - Hujan lebat yang melanda Kabupaten Soppeng, Senin (6/12/2021), mengakibatkan meluapnya sejumlah sungai dan banjir menerjang pemukiman warga serta jalan Poros Soppeng - Sidrap.

Dari informasi yang diterima redaksi CELEBESMEDIA.ID, wilayah yang diterjang banjir di Soppeng yakni Kecamatan Lalabata akibat meluapnya Sungai Cabbu'e. Di daerah ini dua rumah dilaporkan hanyut.

Sementara, Sungai Belo di Desa Belo, Kecamatan Ganra, juga meluap, sehingga pengendara mobil dan motor tidak bisa melintas karena ketinggian air mencapai 45 cm.

Di Paddangen, Desa Donri-donri, Kecamatan Donri-donri, air sudah menggenangi jalan Poros Soppeng-Sidrap sehingga pengendara juga tidak bisa melintas di wilayah ini.

Sama halnya di jalan Poros Soppeng - Sidrap di Kelurahan Attangsalo, Kecamatan Marioriawa, pengguna jalan juga tidak bisa melintas. Bahkan ketinggian air di wilayah ini sudah mencapai 50 cm.

Download aplikasi celebesmedia.id di Appstore dan Playstore.

Follow dan Add juga Sosial Media Celebesmedia.id di Instagram, Twitter, Facebook & Youtube.