Gempa Magnitudo 3,1 Guncang Majene Sulbar
CELEBESMEDIA.ID, Majene - Gempa bumi berkekuatan 3,1 Skala
Ritcher (SR) mengguncang Majene, Sulawesi Barat, Sabtu (10/11/2018) pagi pada
pukul 08.14 Wita.
Dari data analisis BMKG, pusat gempa berada di kedalaman 10
km dengan lokasi 46 km arah Barat Daya Polewali Mandar. Getaran gempa dengan
skala II-III MMI dirasakan di Majene pada koordinat 3.75 LS – 119.03 BT.
Plt Kepala BBMKG Wilayah IV Makassar, Joharman, mengatakan
bahwa gempabumi dangkal ini terjadi akibat aktivitas sesar Makassar strait
dengan arah pergerakan sesar naik.
Gempa ini tidak berpotensi tsunami. Joharman meminta agar
masyarakat dihimbau agar tetap tenang dan terus mengikuti informasi BMKG.