Hindari Macet di Jalan Penghibur dan Jalan Perintis Kemerdekaan

Arus lalin di Jalan Penghibur - MGH, Jumat pagi (25/8/2023) - (foto by CCTV Diskominfo)

CELEBESMEDIA.ID, Makassar - Bagi pengendara di Kota Makassar, sebaiknya menghindari Jalan Penghibur dan Perintis Kemerdekaan.

Pasalnya pantauan CCTV Dinas Komunikasi dan Informatika (Diskominfo) Makassar dua ruas jalan tersebut titik macet arus lalu lintas di Makassar Jumat pagi ini.

Jalan Penghibur -  Makassar Golden Hotel (MGH) tepatnya di depan pelabuhan Kayu Bangkoa terpantau padat merayap pukul 08:27 Wita.

Sedangkan di Jalan Perintis Kemerdekaan terpantau tepat di depan Pintu 2 Universitas Hasanuddin menuju ke Sudiang. Arus kendaraan di jalan itu pada pada pukul 08:31 Wita.

Diskominfo Makassar mengingatkan agar pengendara taat aturan berlalu lintas saat berkendara.

"Hati-hati dan fokus berkendara. Mari jaga keselamatan di jalan," tulis Diskominfo Makassar dalam akun twitter resminya, Jumat (25/8/2023).

Sementara jalan lainnya ramai lancar. Diantaranya Jalan Alauddin yang lancar terpantau pukul 08:09 Wita.

Begitu pula arus lalin di Jalan AP. Pettarani - Boulevard yang juga ramai lancar terpantau pukul 08:21 Wita.

Lalu lintas di Jalan Urip Sumoharjo depan Kantor Gubernur  juga ramai lancar terpantah pukul 08:02 Wita.

Sama halnya di Jalan Perintis Kemerdekaan depan Asrama Haji juga ramai lancar, terpantau pukul 08:24 Wita.