Kartu Prakerja Gelombang 12, Fitur Pembuatan Akun Kembali Dibuka

CELEBESMEDIA.ID, Makassar - Fitur pembuatan akun Kartu Prakerja kembali dibuka, seiring dengan rencana pembukaan pendaftaran gelombang 12 oleh Manajemen Pelaksana (PMO).

Meski demikian, belum ada kabar kapan pendaftaran Kartu Prakerja di situs www.prakerja.go.id akan dibuka.

"Sobat Prakerja, situs Kartu Prakerja sudah terbuka untuk Sobat yang belum memiliki akun dan ingin membuat akun. Dengan membuat akun, nantinya Sobat hanya tinggal mengikuti seleksi saja ketika ada pembukaan gelombang," bunyi pengumuman Kartu Prakerja di Instagram, Minggu (21/2/2021).

Head of Communications Manajemen Pelaksana Kartu Prakerja, Louisa Tuhatu mengatakan pembukaan akun bisa dilakukan di situs Kartu Prakerja, www.prakerja.go.id mulai kemarin, Minggu (21/2).

"Bagi mereka yang sudah memiliki akun di 2020 tetapi belum lolos seleksi bisa melakukan pembaharuan akun andaikata ada data yang berubah. Pembukaan proses seleksi gelombang 12 akan kami umumkan kemudian," jelas Louisa, dikutip CELEBESMEDIA.ID dari CNN Indonesia.

Bagi masyarakat yang sudah memiliki akun, hanya tinggal mengikuti seleksi saja ketika ada pembukaan gelombang.