Komunitas Motor dan Suporter PSM Berbagi Ribuan Mushaf Alquran di Daerah Terpencil Sulawesi

CELEBESMEDIA.ID, Makassar - Komunitas motor HPCI Makassar yang juga suporter klub sepak bola PSM Makassar mulai mendistribusikan donasi ribuan mushaf Alquran dan peralatan sholat ke berbagai masjid yang ada di Pulau Sulawesi. 

Selain mushaf Qur'an, mereka juga akan membagikan paket sembako pada sejumlah panti asuhan dan guru mengaji. 

Kegiatan ini mereka lakukan dalam bentuk Touring Celebes 360 keliling Pulau Sulawesi yang dimulai sejak Rabu (17/11/2021) dan dijadwalkan hingga Kamis (2/12/2021). 

Nugraha Uki atau yang kerap disapa Daeng Uki, panglima kelompok suporter PSM Makassar, Laskar Ayam Jantan menjelaskan rute yang dilalui yakni jalan darat jalur Trans Sulawesi, yang menghubungkan Sulawesi Selatan, Barat, Tengah, Utara, Tenggara, dan Gorontalo dan kembali lagi ke Selatan. 

"Ada 11 motor, 13 orang yang melakukan touring ini. Kami akan mendistribusikan donasi yang terkumpul pada sejumlah masjid, panti asuhan dan guru mengaji. Kami utamakan yang ada di daerah terpencil," jelas Daeng Uki kepada CELEBESMEDIA.ID, Kamis (18/11/2021). 

Ia menambahkan ide touring dan berdonasi itu muncul atas dasar pemikiran bagaimana memenuhi hobi tetapi sekaligus ada aktivitas yang memberi manfaat bagi orang lain. 

"Saya berpikir bagaimana caranya agar touring yang biasanya hanya sebagai hobi bisa lebih bermanfaat dengan memberikan kebaikan kepada banyak orang," lanjut Daeng Uki yang menginisiasi agenda Touring Celebes 360 dirangkaikan dengan wakaf Alquran ini. 

Daeng Uki juga mengucapkan banyak terimakasih kepada para donatur yang telah berdonasi begitu pun dengan para suporter PSM Makassar di daerah yang juga memfasilitasi selama touring berlangsung. 

"Izinkan saya atas nama pribadi dan juga atas nama HPCI Makassar dan suporter PSM Laskar Ayam Jantan mengucapkan banyak terimakasih kepada para donatur dan para suporter yang ada di daerah. Semoga apa yang telah Bapak dan Ibu lakukan ini diganjar amal jariyah oleh Allah Subhanahu Wata'ala," tutupnya. 

Rencananya rombongan touring juga akan menyebrang ke Pulau Selayar jika cuaca bersahabat.