Keindahan Danau Toba Jadi Tema Google Doodle Hari Ini
CELEBESMEDIA.ID, Makassar - Google Doodle hari ini, Kamis
(31/8/2023), menampilkan ilustrasi pemandangan indah Danau Toba, Sumatera Utara,
pada halaman muka laman mesin pencari tersebut.
Google Doodle menampilkan ilustrasi danau yang dikelilingi perbukitan,
untuk menandai perayaan penetapan Danau Toba di Sumatera Utara sebagai Global
Geopark UNESCO.
Penetapan situs yang berada di Indonesia tersebut
berlangsung dalam sidang ke-209 Dewan Eksekutif UNESCO di Paris. Prancis tahun
2020. Dalam sidang itu, Dewan Eksekutif menetapkan 16 UNESCO Global Geopark
baru, termasuk Kaldera Toba.
“Danau Toba merupakan alam akibat letusan gunung berapi
dahsyat dari Kaldera Toba ribuan tahun lalu. Danau Toba juga menawarkan
pemandangan indah dan merupakan rumah bagi Geopark Global UNESCO," tulis
Google.
Penetapan Danau Toba sebagai Global Geopark UNESCO
berlangsung dalam sidang ke-209 Dewan Eksekutif UNESCO di Paris, Prancis tahun
2020 lalu. Putusan ini kemudian disahkan dalam Konferensi Internasional UNESCO Global
Geoparks IV di Lombok, Indonesia.
Diketahui, luas Danau Toba lebih dari 1.145 kilometer
persegi, dan kedalaman 450 meter. Hal ini menjadikan Danau Toba yang masuk di
beberapa wilayah yakni Samosir, Toba Samosir, Simalungun, Karo, Tapanuli Utara,
Humbang Hasundutan, dan Dairi sebenarnya lebih mirip lautan dibandingkan dengan
danau.
Danau Toba sendiri terbentuk sebagai akibat dari letusan
gunung berapi super masif yang terjadi sekitar 69.000-77.000 tahun yang lalu.
Letusan ini menjadi letusan eksplosif terbesar di Bumi dalam 25 juta tahun
terakhir.
Menurut teori bencana Toba, letusan ini sangat berdampak
besar bagi jumlah populasi manusia di dunia. Dimana telah menewaskan sebagian
besar manusia kala itu hingga 60 persen populasi yang diikuti berkurangnya
rantai makanan.